Muhammad Rikzam Kamal: Pemanfaatan Brand24 Dan Data Mining Dalam Analisis Sentiment Publik

 


Program Studi Ilmu Al Qur'an dan Tafsir (IAT) Fakultas Ushuluddin dan Humaniora UIN Walisongo Semarang mengadakan kegiatan Praktikum Ilmu Al Qur'an dan Tafsir dengan tema “Qur'anic Science and Digital Humanities " Selasa (29/10/2024).

Muhammad Rikzam Kamal selaku narasumber mengatakan, salah satu tools yang dapat membantu kita dalam mencari data yaitu Brand24, yang mana Brand24 ini sangat berguna bagi kita terutama dalam memonitoring sebuah produk.

“Dengan menggunakan Brand24, kita bisa memantau dan menganalisis berbagai komentar, opini, dan persepsi publik terhadap suatu produk atau topik tertentu,” ujarnya.

Muhammad Rikzam juga menjelaskan terkait dengan keunggulan dari Brand24 ini.

“Salah satu keunggulan dari Brand24, dimana kemampuannya memberikan informasi waktu yang nyata mengenai sentiment publik, sehingga pengguna dapat segera mengetahui perubahan opini atau tren yang berkembang,” imbuhnya.

Rikzam juga memaparkan terkait Brand24 dalam bidang Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir.

“Dalam konteks akademik, terutama untuk mahasiswa jurusan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT), Brand24 dapat digunakan untuk memahami sentiment publik terhadap topik keagamaan, seperti persepsi masyarakat tentang Al-Qur’an. Hal ini sangat penting karena, data yang diperoleh melalui Brand24 dapat membantu mahasiswa memahami pandangan masyarakat secara lebih luas,” tuturnya.

Di akhir penjelasannya, Rikzam juga menjelaskan bahwa sebuah karya yang bagus adalah karya yang selesai.

“Sebuah karya dianggap bagus bukan hanya karena ide, konsep, atau potensinya, tetapi juga karena berhasil diselesaikan hingga tuntas dan tepat waktu,” pungkasnya.

 

Reporter: Nazilah Nuril Farikhah (Mahasiswi Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir angkatan 2022)

 

 

إرسال تعليق

أحدث أقدم